Rabu, 11 Januari 2012

Pengantar Teknologi informasi


Pengantar Teknologi informasi


TI adalah istilah terhadap berbagai macam hal dan kemampuan yang digunakan dalam pembentukan, penyimpanan, dan penyebaran informasi. Perlunya Teknologi Informasi, karena beberapa faktor, yaitu kompleksitas tugas manajemen yang tinggi, Pengaruh globalisasi, Perlunya response time cepat, dan Tekanan persaingan bisnis.
Kemampuan Sistem Informasi yang dapat memproses transaksi cepat akurat, kapasitas penyimpanan besar dan akses cepat, dan komunikasi cepat dapat memberikan manfaat untuk memecahkan masalah, membuka kreativitas, efektivitas dan efisiensi dalam kehidupan. Tentunya dengan memanfaatkan fungsi Teknologi Informasi dalam Menangkap (Capture), Mengolah (Processing), Menghasilkan (Generating), Menyimpan (Storage), Mencari Kembali (Retrieval) dan Melakukan Transmisi (Transmission). Sehingga dapat disimpulkan bahwa keuntungan Teknologi Informasi terletak pada Speed, Consistency, Precision, dan Reliability.
Beberapa komponen pada Teknologi Informasi adalah Data dan Informasi. Data adalah kumpulan fakta, diperlakukan sebagai material mentah. Contoh jenis data adalah teks, gambar, audio atau Suara dan video. Sedangkan Informasi bisa diartikan sebagai data yang memiliki makna di dalam konteksnya, data yang saling berhubungan, atau data setelah dimanipulasi.
Dalam pengolahannya, agar data daapt menjadi informai, diperlukan alat bantu utama yang disebut Hardware, Software, dan Brainware. Hardware atau biasa disebut Perangkat Keras adalah Istilah umum yang merujuk pada bagian-bagian fisik dari sebuah teknologi. Contohnya adajah Motherboard, Hardisk, dll. Software merupakan sekelompok item atau objek yang membentuk “konfigurasi” di mana di dalamnya termasuk program, dokumen dan data. Sedangkan Brainware adalah Istilah yang digunakan untuk manusia yang berhubungan dengan sistem komputer.

Print this post

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Technorati Style Copyright by teknologi informasi | Template by One-4-All | Made In Indonesia